Gaji Karyawan Alfamart

Diposting pada

Gaji Karyawan Alfamart

Sejarah Berdirinya Alfamart

Awal mula berdirinya Alfamart, perusahaan ini bernama PT Alfa Mitra Utama. PT Alfa Mitra Utama berhasil didirikan atas kerja sama dari PT Alfa Retailindo, TBK dan PT Lancar Distrindo pada tanggal 27 juni 1999. Toko swalayan yang diberi nama Alfa minimal ini merupakan wujud nyata dari hasil kerjasama bisnis tersebut. Hingga akhirnya pada tanggal 18 Oktober 99 berdiri di daerah Karawaci, Tangerang.

Kemudian pada tahun 2003 nama Alfa Mini Mart diganti menjadi Alfamart secara resmi supaya lebih mudah diingat oleh masyarakat. Alfamart resmi go public dengan penawaran umum saham atau IPO pada Januari 2009. Kantor pusat Alfamart berada di Tangerang, Banten.

Alfamart menjadi salah satu minimarket terbesar di Indonesia. Alfamart juga sudah bisa ditemukan hampir di setiap sudut daerah di Indonesia. diketahui bahwa Alfamart sudah mempunyai lebih dari 10000 gerai yang tersebar di Indonesia hingga sampai saat ini. Kini Alfamart mempunyai slogan yaitu “belanja Hemat ya di Alfamart”.

Anggara Hans Prawira merupakan pemimpin dari Alfamart yang mana ia menduduki jabatan sebagai CEO. Tercatat bahwa saham pemimpin Alfamart tersebut seharga 700 rupiah per lembarnya. Minimarket ini bahkan sudah berkembang menjadi sebuah grup usaha dengan beragam jenis anak usaha yang didirikan, seperti Alfamart Retail Asia Pte, PT Sumber Indah Lestari, PT Midi Utama Indonesia dan lain sebagainya. – Gaji Karyawan Alfamart. selengkapnya