Daftar Besarnya UMP Sulawesi Tenggara Hingga 2022

Diposting pada

Upah minimum Provinsi atau UMP kini telah ditetapkan di berbagai provinsi yang ada di Indonesia salah satunya Pemprov Sultra telah memberikan ketetapan terkait UMP Sulawesi Tenggara 2022 dengan besaran yang sesuai data perhitungan dan data pendukung lainnya. pemberian Upah Minimum sendiri merupakan upaya pemprov dalam mensejajarkan para buruh/ pekerja.

UMP Sulawesi Tenggara Terbaru - Wisata Taman Nasional Wakatobi Sultra
UMP Sulawesi Tenggara Terbaru – Wisata Taman Nasional Wakatobi Sultra

Besaran UMP Sulawesi Tenggara 2022

Pemda Sulawesi Tenggara telah menetapkan kenaikan upah minimum di provinsinya tahun 2022 naik sebesar 0,7% atau setara dengan Rp.15.000 kenaikan ini memang tidak cukup besar dibanding UMP sebelumnya yang hanya sebesar Rp. 2.552.014 kini berubah menjadi Rp. 2.710.595. Kenaikan ini pun telah resmi ditetapkan secara sah oleh Pemprov Sultra.

Geografis Provinsi

Sulawesi Tenggara adalah provinsi di bagian Indonesia yang terdapat di sebelah tenggara pulau Sulawesi. Provinsi ini pun memiliki titik geografis di bagian selatan khatulistiwa dengan 02 derajat 45’ hingga 06 derajat 15’ LS dan 120 derajat 45 hingga 124 derajat 30’ BT serta memiliki luas daratan seluas 38.140km dan perairan 110.000 km.

Perekonomian Provinsi

Sejalan dengan perekonomian nasional dan global, pertumbuhan ekonomi Sultra di tahun 2021 mengalami peningkatan karena adanya pembaruan mobilitas masyarakat dan kinerja pelaku usaha meski di tengah PPKM.kecepatan dan keberhasilan program vaksin menjadi babak baru dalam menentukan pertumbuhan ekonomi Sultra di tahun 20021.

Penunjang Perekonomian Provinsi

Menurut Kepala Bappeda Sulawesi Tenggara penunjang utama yang memberikan kontribusi terhadap perekonomian Sulfur adalah sektor pertanian. Pertanian sendiri selama 4 tahun terakhir ini mempunyai nilai besar dengan berkisar 32,6% untuk perekonomian Sultra. Membaiknya perekonomian Sulawesi tenggara pun didukung oleh adanya tren positif.

Pendukung UMP Perekonomian Provinsi

Besaran UMP Sulawesi Tenggara yang diberikan oleh Pemprov Sultra didukung oleh beberapa faktor diantaranya, pertumbuhan ekonomi sebesar 7,07% , konsumsi pemerintah 8,06%, konsumsi RT 5,93%, dan konsumsi LNPRT 4,12%, perekonomian domestic, LU, Industri Pengolahan, perdagangan, transportasi, makanan dan minuman, akomodasi dan jasa kesehatan.

Perkembangan UMP Tiap Tahun

Besaran upah minimum provinsi tentunya mengacu pada perkembangan perekonomian di Sultra. Sebab kenaikan UMP akan bertolak ukur pada perekonomian dan sistem kerja sektor terkait sebagai sektor pendukung. Jika menengok kebelakang melihat dari data 7 tahun terakhir Upah minimum di Provinsi Sulawesi Tenggara saat ini terbilang cukup pesat dari 3 terakhir.

NoTahunNilai
1.2022Rp 2.710.595
2.2021Rp 2.552.014
3.2020Rp 2,552,014
4.2019Rp 2.351.870
5.2018Rp 2.177.052
5.2017Rp 2.002.625
6.2016Rp 1.850.000
7.2015Rp 1.652.000

Tahun 2019

Pada tahun 2019 Pemprov Sultra mengalami kenaikan sebesar 8,03% atau sejumlah Rp. 174.817,36 kini genap menjadi Rp. 2.351.870,36 di tahun 2019. Kenaikan UMP sebanyak 8,03% ini merupakan sebuah angka nasional dengan menghitung data resmi.

Tahun 2020

Pemprov Sulawesi Tenggara di tanggal 1 November 2019 lalu kembali memberikan pengumuman terkait kenaikan UMP dengan angka 8,51% atau sebesar Rp. 200.144,17. Kenaikan upah minimum Sultra saat ini genap menjadi Rp. 2.552.014,52 besaran angka ini, tercatat lebih besar dari tahun lalu.

Tahun 2021

Dan ditahun 2021 UMP di Sultra sebesar Rp. 2.552.014.52 atau tetap dengan angka Upah Minimum Provinsi tahunn lalu. Tidak adanya kenaikan ini bukan berarti tidak ada alasan pasti, melainkan menurut perhitungan data yang ada dan ditelaah ternyata hasilnya tidak mendukung. Dengan itu, pihak terkait beserta jajaran Pemprov Sulawesi Tenggara memutuskan tidak ada kenaikan di tahun 2021.

Jadi, kenaikan UMP Sulawesi Tenggara di tahun 2022 ini bisa jadi angin segar bagi para pekerja atau buruh karena di tahun lalu sempat tidak ada kebijakan antar kenaikan UMP. Demikian pembahasan diatas, semoga bermanfaat bagi Anda dan terima kasih.